Jumat, 28 November 2014

Kim Soo Hyun Bersiap Untuk Natal Bersama ‘Tous Les Jours’

Aktor Kim Soo Hyun kembali membuat para penggemar merasa terpukau bukan hanya dengan wajah tampannya, namun juga kesan lemah lembut dirinya yang tergambar dalam pemotretan serta video untuk kampanye ‘Nice Carol Project’ bersama ‘Tous Les Jours’.





Dalam video yang dirilis untuk kampanye ini, sang aktor tampak dipenuhi dengan suasana Natal dan memberikan sentuhan akhir untuk kue-kue spesial Natal. Dengan beragam pernak-pernik khas Natal menjadi latar belakang, Kim Soo Hyun meyakinkan masyarakat untuk berpartisipasi dalam kampanye ini.


Cara untuk berpartisipasi dalam kampanye ini adalah dengan mendengarkan dan membagi lagu pujian Natal ‘Tous Les Jours’, dan mereka akan mendonasikan kue untuk anak-anak yang membutuhkan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar